Cara Melihat Kode Produksi Ban ( Tahun Pembuatan )
Selang beberapa minggu ia datang dengan mobilnya dan ternyata dia sudah mengganti semua ban nya dengan harga yang sangat murah, bahkan diluar perkiraan harga pasaran.
Saya pun penasaran mengapa ia bisa mendapatkan ban baru dengan harga yang relatif murah. Dilihat dari mereknya juga bukan merek abal - abal.
Saya semakin penasaran dengan kwalitas ban yang ia beli. Dan setelah saya lihat kode produksi ban nya ternyata ban tersebut sudah lebih dari 5 tahun dari tahun produksinya.
Ban - ban yang sudah kadaluarsa biasanya oleh sebagian penjual ban akan dijual dengan harga yang sangat murah dibanding ban - ban tahun produksi terbaru. Karena itulah kita sebagai pembeli harus benar - benar jeli ketika membeli ban baru.
Jika ban yang sudah lebih dari 5 tahun produksi tentunya fungsi ban akan berkurang dan ini merugikan kita. Bukan hanya itu, kerusakan ban secara tiba - tiba juga mungkin bisa saja terjadi.
Tidak ada salahnya untuk menanyakan kepada penjual mengenai kode produksi ban tersebut. Atau jika kurang meyakinkan, Anda bisa melihat produksi ban yang ada pada bagian dinding ban ( sidewall).
Untuk mengetahui kode prosuksi ban tidaklah sulit. Kami yakin semua orang pasti bisa mengetahui kode prosuksi ban dengan mudah. Kode produksi ban ditandai dengan 4 angka berurutan. 2 angka pertama adalah minggu dan 2 angka setelahnya adalah tahun pembuatan.
Dari contoh kode diatas bahwa ban dibuat pada
- Minggu ke 12 ( Bulan Maret )
- Tahun 2017
Ban tersebut akan habis masa berlakunya 5 tahun kedepan ( 1222).
Berikut ini adalah contoh kode produksi yang terdapat pada ban.
![]() |
sumber.auto2000 |
Dari kode yang tertera pada ban diatas bahwa ban dibuat pada
- Minggu ke 36 ( Bulan September )
- Tahun 2012
Maka ban tersebut masa berlakunya habis pada 5 tahun kedepan ( 3617 ).
Bagaimana, mudah kan untuk mengetahui kode produski ban. Kode ini berlaku untuk ban sepeda motor dan mobil. Dengan mengetahui kode produksi ban maka ini akan meminimalisir kita mendapatkan ban dengan kwalitas buruk.
Post a Comment for "Cara Melihat Kode Produksi Ban ( Tahun Pembuatan )"