Tekanan Angin Ban Mitsubishi Pajero
info-ban.blogspot.com - Pajero merupakan salah satu produk unggulan Mitsubishi yang hingga hari ini masih menjadi salah satu mobil primadona di Indonesia. Mobil SUV bongsor ini dalam sejarahnya telah memenangkan 12 kali balapan Rally Dakar.
Mitsubishi Pajero termasuk mobil SUV yang laris dipasaran, mudahnya mobil ini sering kita lihat dijalanan diseluruh wilayah Indonesia.
Untuk mendapatkan kenyamanan dan keselamatan saat mengemudikan Mitsubishi Pajero, maka salah satu hal yang perlu diperhatikan oleh para pemilik adalah mengisi tekanan angin ban yang direkomendasikan oleh pabrikan.
Sangat penting untuk menjaga agar tekanan inflasi pada ban mobil Mitsubishi Pajero. Tekanan ban yang rendah dan kempes akan menyebabkan keausan ban yang tidak merata dan ini sangat merugikan seperti handling yang buruk dan penggunaan bahan bakar menjadi boros.
Sedangkan tekanan ban yang terlalu keras dan terlalu kempes juga menyebabkan traksi ban menjadi berkurang seperti pengereman yang buruk dan bahkan ini menyebabkan ban meledak
Versi bawaannya, Mitsbishi Pajero dipasang roda dengan ukuran 265/60R18 110H ( velg 18 Inchi ). Namun ada juga yang memasang ring menjadi ukuran 20 Inchi.
Data tekanan ban yang tertera pada label dibagian pilar b pintu pengemudi adalah tekanan yang sudah ditentukan oleh pabrikan untuk ukuran ban dengan ring 18 Inchi.
Adapun tekanan angin ban Mistubishi Pajero untuk ban depan dan ban belakang dengan ukuran roda 265/60R18 110 H yaitu :
Tekanan Ban Depan Mistubishi Pajero yaitu 2,0 Bar / 200 kPa / 29 Psi
Tekanan Ban Belakang Mistubishi Pajero yaitu 2,2 Bar / 220 kPa / 32 Psi
Nah, itulah tekanan angin ban Mitsubishi Pajero yang bisa Anda gunakan sebagai pedoman saat akan mengisi tekanan angin ban.
Jika Anda telah merubah ukuran ban, maka tekanan angin ban diatas tidak berlaku. Jika demikian, mintalah informasi dari toko ban tempat Anda membeli. Mereka memiliki informasi yang tepat untuk setiap tekanan angin ban dari beberapa pengalaman pelanggan.
Post a Comment for "Tekanan Angin Ban Mitsubishi Pajero"