Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ukuran Ban Dan Velg Yamaha Mio M3 Serta Modifikasi Agar Tidak Terlihat Cungkring

ukuran ban dan velg mio M3 standar dan modifikasinya


info-ban.blogspot.com - Motor Yamaha Mio3 dibekali dengan mesin yang berkubikasi 125CC.Yang mana motor matic disegmen ini sangat banyak peminatnya karena kelincahan dan keiritan bahan bakar.

Maka tak heran jika Mio3 banyak dijumpai disetiap wilayah karena nilai penjualannya yang merata. Dengan demikian, kebutuhan part motor ini masih sangat tinggi. 

Salah satu part yang sering mengalami pergantian yaitu ban. 

Ukuran Ban Dan Velg Mio M3

Ukuran ban Mio3 bagian depan adalah 70/90-14, sedangkan ukuran roda bagian belakang 80/90-14.  Ukuran Velg depan 1,4x14 dan ukuran belg belakang 1,6x14. 

Ukuran ban sepeda motor yang paling pas memang menggunakan standar pabrik, hal ini pastinya sudah diperhitungkan dengan sangat matang.

Tapi dengan alasan tertentu, pengguna sepeda motor banyak yang merubah ukuran standar pabrik. Entah karena ingin tampil keren, tampil beda, atau ingin lebih nyaman menurut si pemakai.

Penggunaan ukuran standar pabrik baik depan maupun belakang memang dirasa sudah nyaman karena itulah ukuran yang proporsional, namun bagi sebagian orang mungkin akan menganggap motor terlihat cungkring.

Modifikasi Ban Mio M3 

Salah satu kelemahan dari ukuran standar ban Mio M3 adalah terlihat cungkring ( tidak proporsional dengan bentuk bodinya). Nah biar gak terlihat cungkring, ban depan dan belakang bisa diganti menggunakan ukuran yang lain.

Dalam penggantian itu, tentu perlu mempertimbangkan kenyamanan jika motor digunakan untuk transportasi harian.

Dari beberapa saran pengguna Mio M3, berikut adalah cara modifikasi ban agar tidak terlihat cungkring. 

Ukuran standar ban depan Mio M3 125 yaitu 70/90-14, ganti dengan ukuran 80/80-14 sedangkan belakang dari ukuran pabriknya 80/90-14 ganti dengan ukuran 90/80-14.

Modifikasi diatas sangat mudah, Anda hanya mengganti ukuran ban tanpa ada perubahan ukuran spartbor bagian dalam. 

Setelah dilakukan penggantian, ban motor akan terlihat seperti ban donat. Namun demikian ini masih sangat nyaman untuk dipakai sehari - hari. 

Post a Comment for "Ukuran Ban Dan Velg Yamaha Mio M3 Serta Modifikasi Agar Tidak Terlihat Cungkring"